Breaking News

Tabrak Lari Beruntun di Tanah Enam Ratus Marelan, 3 Pengendara Terjatuh

BELAWANSOLOTRANS Medan - Sabtu (1/11/2025), pukul 22.40 WIB. Kecelakaan tabrak lari beruntun terjadi di kawasan Tanah Enam Ratus, Jalan Marelan Raya, tepatnya di depan Domino’s Pizza Marelan, sebelum Starbucks Marelan, pada Sabtu malam (1/11/2025) sekitar pukul 22.40 WIB. Peristiwa tersebut menyebabkan tiga kendaraan bermotor terjatuh dan beberapa korban mengalami luka-luka.



Selain keterangan saksi, rekaman CCTV dari warung Mie Ayam Jamur Ceker di sekitar lokasi kejadian turut memperlihatkan momen saat korban pengendara Vario 160 terjatuh dan terseret sejauh 3 meter. Namun, rekaman tersebut kurang jelas, sehingga belum dapat mengidentifikasi pelaku maupun jenis kendaraan yang menabrak.

Korban pertama diketahui mengendarai Honda Vario 160 berwarna merah, Berdasarkan keterangan korban berinisial FI (18), ia ditabrak dari belakang dan terseret sejauh sekitar 3 meter. Korban mengalami luka ringan dan memar di beberapa bagian tubuh



Sementara menurut saksi mata di lokasi, terdapat korban lain, seorang perempuan yang diduga mengendarai motor jenis Yamaha Fazzio/Scoopy, mengalami patah tulang di kaki dan tangan, serta diketahui membawa seorang anak kecil saat kejadian.

Korban ketiga adalah seorang pemuda pengendara motor yang belum diketahui identitasnya yang pada saat itu mengejar pelaku tabrak lari. Pemuda tersebut juga terjatuh dan kehilangan telepon genggamnya akibat insiden tersebut.

Pelaku sempat diamankan warga setempat, namun berhasil melarikan diri saat warga lengah. Hingga kini, belum ada saksi mata yang dapat memberikan keterangan jelas terkait jenis motor maupun ciri-ciri pelaku.

Warga berharap pihak kepolisian segera menindaklanjuti kasus tabrak lari ini agar pelaku dapat segera ditemukan dan mempertanggungjawabkan perbuatannya.

0 Komentar

© Copyright 2022 - BELAWAN SOLO TRANS